Jumat, 10 Desember 2010

Makaroni

Beberapa saat ini saya mencoba (kembali) belajar memasak. Dahulu saya telah berhasil membuat pancake. Alhamdulillah, tidak ada yang keracunan. Saya juga pernah membuat semacam Shawarman a la sederhana karena bahannya minim. Gulai daging kambing (resepnya) pun saya ubah menjadi Sambal Goreng Ati. Karena makanan sisa hanya itu. Saya mempunyai masalah dengan napsu makan. Kalau saya tidak memakan makanan yang berbeda setiap hari saya tidak napsu, kecuali makanan favorit saya. Akhirnya beberapa hari kemarin saya membuat makanan dari makaroni karena saya bosan sekali dengan makanan buat bibi (maaf ya bi heheh). Inilah dia hasilnya :

Makaroni Krenyes Krenyes

Mungkin ini terlihat seperti menjijikan, tapi lebih dari 5 orang menyatakan bahwa makanan buatan saya ini enak. Hehehe. Kata mereka rasanya : ada manisnya, ada gurihnya, ada pedesnya, ada asamnya, dan ada krenyes krenyesnya. Bumbunya terdiri dari : Daging cincang, chicken nugget, sosis, buah pir merah, lada, bawang putih, dan saos tomat/sambal. Yang bikin krenyes-krenyes dan rasa asam manis adalah buah pir merah. Padahal saya tidak menambahkan gula sedikit pun.

Mengapa pir merah? Karena ya di kulkas saya adanya itu. Mungkin kalo ada alpukat saya pakai alpukat.


Stup Makaroni

Masakan saya yang satu ini agak gagal karena pada akhirnya ibu dan bibi membantu saya. Ya maklum ini pertama kalinya saya bikin stup makaroni tanpa resep dan sama sekali belum pernah melihat cara masaknya. Ya kalo bumbu spageti saya hatam lah.

Bumbunya : Biji pala, Bawang merah, ayam, kaldu ayam, susu, lada, gula, keju dan udang.

Mengapa dihias udang? Karena makanan malam itu adalah udang dan untuk menghormati masakan bibi, saya mentuh udang dipinggirannya.



Ya, kalo saya dipersiapkan menjadi istri orang besok setidaknya saya sudah bisa ngasih makan makaroni hahah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Foto saya
Mahasiswa, 21 Tahun. Belajar mengenai komunikasi dan media di sebuah perguruan tinggi.

Pengikut