Jumat, 15 April 2011

Doa

Beberapa teman saya dari PUA 37 akan mendaki Gunung Ceremai hari ini, saya doakan agar mereka semua selamat sampai puncak dan kembali ke Jakarta. Terkadang kalau teman akan naik gunung, yang menunggu kabar dari gunungnya itu deg-degan banget. Apalagi kalo harusnya udah waktunya sampai Jakarta tapi belum ada kabar. Sedangkan kalo naik, mau ada badai apapun tetep aja tenang, percaya sama Allah. Gak gitu juga sih. Tapi intinya, kalau naik itu gak sedeg-degan yang nunggu kabar dari yang naik, deh. Sebenernya saya juga ingin ke Ceremai, namun karena nilai saya turun saya tidak mau naik gunung dulu.


Oh, iya teman-teman dari PUA 36 juga akan menempuh Ujian Nasional, saya doakan juga agak mereka semua lulus Ujian Nasional dengan nilai yang terbaik dan membanggakan dan dapat universitas yang diinginkan. Bukan cuma untuk Pua 36 aja deng. Doa ini buat kakak-kakak 8 2011 semuanya, terutama kakak-kakak IPS 2011 dan Pua 36. Sukses semua ya!!!!! Doakan kami (2012) juga tahun depan hehehehe.


Satu lagi, kami 8 2012 akan membuat proker lintas bidang terbesar tahun ini yaitu 8 Schoolastic, untuk detailnya masih rahasia heheheh (sok rahasia). Pokoknya, saya berdoa agar acara ini berjalan lancar baik pra-pelaksanaan, pelaksanaan hinga paska-pelaksanaan dan selaras dengan tujuan mulia acara ini dan mendapat profit! hehehehe.


Terkahir, saya berdoa agar nilai saya naik semua (semester 2 ini nilai saya turun) hingga saya bisa mendapat SNMPTN Undangan tahun depan hingga saya bisa menjadi salah satu mahasiswa SBM ITB dan jika nilai saya naik, saya akan taklukan Gn. Semeru!


Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Foto saya
Mahasiswa, 21 Tahun. Belajar mengenai komunikasi dan media di sebuah perguruan tinggi.

Pengikut